Para peserta aksi Bela Islam 3 sedang khusyuk mengumandangkan lagu Indonesia Raya (2/12/16). Foto: Zakarija |
Moslemzone.com - Aksi bela Islam yang sudah digelar sebanyak 3 kali merupakan aksi menjaga kebhinekaan dan nasionalisme dalam bernegara. Hal itu dibuktikan dengan lantunan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang menggema di langit-langit halaman tugu Monumen Nasional pada hari Jumat (2/12/16) pagi.
Lagu yang dikomandoi ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI) Bachtiar Natsir diikuti oleh jutaan massa aksi yang memutihkan tugu Monas sampai jalanan dan sekitarnya.
"Mari kita berdiri untuk menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya," seru Bachtiar dipanggung utama disambut dengan jutaan massa yang berdiri serempak.
Lagu yang dinyanyikan sebagai pembukaan aksi serempak berkumandang sampai akhir bait lagu, perasaan haru pun terlihat pada raut wajah massa aksi bela Islam 3.
"Hiduplah Indonesia Raya," lagu itu pun sayup sayup mulai menghilang.
Tampak hadir di panggung utama Kepala Polisi Republik Indonesia Jend. Pol. Tito Karnavian yang disebut Bachtiar sebagai simbol Negara.
"Siap hormati simbol negara?," teriak bachtiar kepada masa yang bersorak riuh saat kapolri memberikan sambutan.
Meski berbaju putih, namun peci hitam Bachtiar terlihat pin bendera merah putih menempel di bagian kanannya.
Tidak hanya lagu kebangsaan, bendera serta slayer berwarna merah putih tampak berkibar dan menghiasi atribut jutaan peserta aksi. (Ali Muhtadin)
0 comments:
Post a Comment