ads top

Menyambut UAS dengan Lailah 'Arobiyyah

Bidang Bahasa Kampus C STID Mohammad Natsir
Jelang ujian, Bidang Bahasa Kampus C STID Mohammad Natsir bekerja sama dengan BEM Akhwat  mengadakan kegiatan rutin Lailah 'Arobiyyah dan Lomba Cerdas Cermat (LCC) pada Selasa kemarin (02/01/2018) di Aula Sakinah Cipayung Jakarta Timur. Lomba ini diikuti oleh mahasiswi semester I dan III, dan disemaraki oleh seluruh mahasiswi dan staff Kampus C STID Mohammad Natsir.

LCC ini memuat materi-materi seperti bahasa Inggris, bahasa Arab , kebudayaan, dan pengetahuan umum lainnya. Menjelang maghrib, kegiatan LCC ditutup dengan pemberian hadiah bagi para pemenang. Setelah Isya, acara dilanjutkan dengan mengerjakan seluruh soal berbahasa Arab. soal-soal ini lah yang akan diadakan pada ujian Senin mendatang.

Dalam kegiatan ini, turut hadir beberapa pengajar dan Mudir PESMI, Arief Abdurrahman Fadli, Lc untuk menyampaikan beberapa hal sekaligus membuka acara. Mahasiswi terlihat antusias dalam mengerjakan soal dan berusaha tetap fokus meskipun sudah mengantuk.

"dengan Lailah 'Arabiyah ini, jadi ada gambaran buat ujian. Tapi untuk kali ini, persiapan saya kurang maksimal untuk menghadapi Lailah 'Arabiyah", ujar  Ida Sofi, mahasiswi semester III asal L

ampung. Acara ini ditutup dengan membahas soal-soal yang telah dikerjakan bersama dengan dosen mata kuliah masing-masing. (W. Atqiya)
Bagikan! Bagikan! Bagikan! Bagikan!

About Redaksi

0 comments:

Post a Comment