ads top

Menag: Tahun Baru Jadikan Ajang Muhasabah dan Mawas Diri



Moslemzone.com - Mendekati tahun baru Masehi, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengingatkan agar masyarakat di Indonesia menjadikan momentum itu sebagai bentuk introspeksi diri.

Hal itu disampaikannya usai acara pembinaan mental pegawai di Masjid Al-Munir Kompleks Itjen Kemenag, Jakarta Selatan, Jum'at (30/12/2016).

"Apakah perjalanan satu tahun ini sudah banyak hal-hal positif yang kita amalkan, atau justru sebaliknya," ungkapnya di depan awak media.

Maraknya hura-hura saat tahun baru, Menag berpesan supaya masyarakat mengakhiri tradisi tersebut dalam menyongsong pergantian tahun baru.

"Jadikan forum muhasabah agar tahun yang akan datang bisa lebih baik," tuturnya.

Ia juga menghimbau agar momentum tersebut dapat dimanfaatkan sebagai ajang mawas diri.

Reporter: Ali Muhtadin
Editor: Zakarija H
Bagikan! Bagikan! Bagikan! Bagikan!

About Redaksi

0 comments:

Post a Comment